Polri Gelar Apel Pergeseran Pasukan, Tegaskan Komitmen Percepatan Bantuan Bencana

  JAKARTA 1 Desember 2025 — Polri pada Senin pagi menggelar Apel Pergeseran Pasukan dan Pengiriman Bantuan Logistik sebagai langkah lanjutan...

 


JAKARTA 1 Desember 2025 — Polri pada Senin pagi menggelar Apel Pergeseran Pasukan dan Pengiriman Bantuan Logistik sebagai langkah lanjutan penanganan bencana di Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Kegiatan berlangsung di Mako Polisi Udara Pondok Cabe dan dipimpin langsung oleh Wakapolri dengan pengecekan menyeluruh terhadap kesiapan personel dan pesawat pengangkut logistik.


Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko menyampaikan bahwa apel ini menjadi momentum penting memastikan seluruh dukungan operasional bergerak cepat dan terkoordinasi. “Kegiatan hari ini masih merupakan rangkaian penanganan bencana alam di beberapa daerah dengan dukungan Mabes Polri, baik berupa perlengkapan, peralatan maupun personel,” ujarnya saat doorstop.


Ia menjelaskan bahwa sejak pukul 06.00 WIB, seluruh unsur yang terlibat telah mengikuti rangkaian apel sebelum menyaksikan keberangkatan pesawat jenis CN dan Fokker. Apel ini juga menjadi tindak lanjut arahan Kapolri pada rapat evaluasi malam sebelumnya. “Logistik yang telah didistribusikan ke Sumatera Barat, Aceh, dan Sumatera Utara sebagaimana dibahas dalam Anev tadi malam telah dilaksanakan melalui langkah-langkah konkret,” tegasnya.


Pada apel pagi ini juga dipastikan kesiapan gelombang lanjutan personel SAR, medis, serta pasukan pendukung kemanusiaan lainnya. Pesawat CN295 diberangkatkan pukul 06.30 WIB membawa kebutuhan mendesak seperti perlengkapan SAR, makanan, tenda, genset, panel surya, peralatan bayi, serta berbagai logistik kemanusiaan. Sementara pesawat Fokker Mk 27 dan Mk 50 diarahkan untuk pengiriman bantuan ke Sumatera Utara.


Brigjen Trunoyudo menegaskan bahwa apel ini bukan sekadar seremonial, melainkan bentuk kesiapan nyata Polri. “Sejak bulan lalu, Polri telah menyiapkan 155 ribu personel dan kelengkapannya dalam pra-bencana. Saat ini memasuki masa pascabencana yang membutuhkan tindakan cepat,” jelasnya.


Ia menegaskan bahwa seluruh kekuatan polda sekitar juga telah bergerak mendukung, mulai dari Polda Riau, Jambi, Lampung, hingga Jawa Timur dan Banten, dengan bantuan yang didistribusikan baik melalui udara maupun darat.


Di akhir keterangannya, Trunoyudo kembali mengajak semua pihak untuk mendoakan para korban. “Kita masih berduka… Semoga para almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa dan keluarga korban diberikan kekuatan serta ketabahan,” tutupnya. (*)

COMMENTS

Nama

Bali,20,Daerah,14,Daftar Alamat,3,Hukum,2,Indonesia,1,Info,51,Jatim,89,Kalsel,35,Kesehatan,6,Kriminal,5,Lombok,1,Malang,1,Nasional,22,News,294,NTT,6,Papua,4,Tips,1,
ltr
item
Indo Nitizen: Polri Gelar Apel Pergeseran Pasukan, Tegaskan Komitmen Percepatan Bantuan Bencana
Polri Gelar Apel Pergeseran Pasukan, Tegaskan Komitmen Percepatan Bantuan Bencana
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjbr9ykIfULcmKqAYy7kchInIsDG-refvJDrSYkJx_KNdh7oe4x87je5f5AV5xJHzY45YHrra8ckna4Qasjh7EPtSOlsWcQQBnI-ctpgp_Erf366YOYd_OrnfpnuXQmtH6nQTNy21QXtfdEpMggfuyxe-0smjzLoozX7oKeBlcEqDgofdQ78ipH6iYI_dk/w640-h480/1000992631.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjbr9ykIfULcmKqAYy7kchInIsDG-refvJDrSYkJx_KNdh7oe4x87je5f5AV5xJHzY45YHrra8ckna4Qasjh7EPtSOlsWcQQBnI-ctpgp_Erf366YOYd_OrnfpnuXQmtH6nQTNy21QXtfdEpMggfuyxe-0smjzLoozX7oKeBlcEqDgofdQ78ipH6iYI_dk/s72-w640-c-h480/1000992631.jpg
Indo Nitizen
https://www.indonitizen.com/2025/12/polri-gelar-apel-pergeseran-pasukan.html
https://www.indonitizen.com/
https://www.indonitizen.com/
https://www.indonitizen.com/2025/12/polri-gelar-apel-pergeseran-pasukan.html
true
4520024189039411631
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy