Jembatan Gantung Penghubung 3 Desa di Blitar Ditargetkan Rampung Akhir Januari

Blitar – Kecamatan Talun di Kabupaten Blitar menjadi salah satu lokasi dalam Program Pembangunan Jembatan Perintis Garuda Tahap II di wilaya...


Blitar – Kecamatan Talun di Kabupaten Blitar menjadi salah satu lokasi dalam Program Pembangunan Jembatan Perintis Garuda Tahap II di wilayah Korem 081/DSJ.


Danrem 081/DSJ Kolonel Arm Untoro Hariyanto menjelaskan bahwa jembatan gantung yang dibangun nantinya akan menghubungkan tiga desa sekaligus.


“Seperti halnya di Kauman, Tulungagung, jembatan gantung yang akan kita bangun di sini akan menghubungkan tiga desa, yaitu Bendo Sewu, Pasir Rejo, dan Jeblok,” kata Pamen TNI AD saat meninjau lokasi, Sabtu (10/1/2026).


Mengingat lebar sungai yang mencapai 25 meter, ia menjelaskan jembatan gantung yang akan dibangun memiliki panjang 40 meter dan lebar 1,2 meter.


Terkait pelaksanaannya, Danrem  menyampaikan bahwa pembangunan jembatan gantung tersebut diperkirakan memakan waktu sekitar 20 hari, adapun pengerjaanya sudah di mulai sejak tanggal 9 Januari 2026.


"Besok tanggal 11 hingga 15 Januari akan dilakukan pemasangan pondasi jembatan. Selanjutnya, tanggal 16 sampai 20 Januari pemasangan tali seling, kemudian pada 21 hingga 25 Januari pemasangan kayu papan. Pembangunan ini ditargetkan selesai pada tanggal 30 Januari mendatang," jelasnya.


Selain meninjau di Kecamatan Talun, Danrem Untoro juga melakukan kunjungan ke lokasi rencana pembangunan jembatan gantung di Dusun Sanan, Desa Jugo, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar.


Jembatan baru ini akan menggantikan jembatan lama yang rusak parah terbawa arus sungai akibat longsor yang terjadi hingga dua kali. Kondisi tersebut membuat anak-anak di sana terpaksa pindah ke sekolah baru, karena jembatan yang menjadi satu-satunya akses menuju sekolah lama sudah tidak bisa digunakan. (*)

COMMENTS

Nama

Bali,20,Daerah,14,Daftar Alamat,3,Hukum,2,Indonesia,1,Info,51,Jatim,89,Kalsel,35,Kesehatan,6,Kriminal,5,Lombok,1,Malang,1,Nasional,22,News,294,NTT,6,Papua,4,Tips,1,
ltr
item
Indo Nitizen: Jembatan Gantung Penghubung 3 Desa di Blitar Ditargetkan Rampung Akhir Januari
Jembatan Gantung Penghubung 3 Desa di Blitar Ditargetkan Rampung Akhir Januari
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjBsA7kNveYACsxT5oD-JwBAHzPSY7ue0sGBUN015XvhhB-kXLQxLArTXYVkyzxTJIdhTmEkzGaoCV-pa69JVrTT_GPbYIAjt22br8mEtg9-XCex7loD3WsCyg03_I4Z3wYyuAMAL9uEn8Zmt0QJMBUm2821poMfQDXmNjgT6g1ELoM8HfspwsrbOy30sA/w640-h424/1001138934.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjBsA7kNveYACsxT5oD-JwBAHzPSY7ue0sGBUN015XvhhB-kXLQxLArTXYVkyzxTJIdhTmEkzGaoCV-pa69JVrTT_GPbYIAjt22br8mEtg9-XCex7loD3WsCyg03_I4Z3wYyuAMAL9uEn8Zmt0QJMBUm2821poMfQDXmNjgT6g1ELoM8HfspwsrbOy30sA/s72-w640-c-h424/1001138934.jpg
Indo Nitizen
https://www.indonitizen.com/2026/01/jembatan-gantung-penghubung-3-desa-di.html
https://www.indonitizen.com/
https://www.indonitizen.com/
https://www.indonitizen.com/2026/01/jembatan-gantung-penghubung-3-desa-di.html
true
4520024189039411631
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy