Wartelsuspas Lapas Jember, Hubungkan Kembali Warga Binaan dengan Keluarga

  JEMBER – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jember terus berkomitmen memberikan pelayanan prima kepada warga binaan, salah satunya m...

 


JEMBER – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jember terus berkomitmen memberikan pelayanan prima kepada warga binaan, salah satunya melalui penyediaan layanan Warung Telekomunikasi Khusus Pemasyarakatan (Wartelsuspas).


Wartelsuspas ini dihadirkan sebagai sarana komunikasi resmi dan terkontrol untuk pemenuhan hak warga binaan, dalam menjaga hubungan silaturahmi dan kedekatan emosional dengan pihak keluarga selama menjalani masa pembinaan.


Kalapas Jember, RM. Kristyo Nugroho, menjelaskan bahwa layanan Wartelsuspas adalah wujud komitmen kami dalam mendukung program Pemasyarakatan yang bersih dari segala bentuk pelanggaran.


“Layanan Wartelsus bertujuan agar warga binaan dapat berkomunikasi dengan keluarganya yang tidak bisa berkunjung, baik karena keterbatasan jarak maupun alasan lainnya. Melalui layanan telepon dan video call, mereka dapat berkormunikasi dengan keluarga untuk melepas kerinduan tanpa harus melanggar aturan," jelasnya.


Manfaat layanan Wartelsuspas sangat dirasakan oleh para warga binaan. Salah satu warga binaan mengungkapkan rasa syukurnya dengan adanya fasilitas tersebut. “Melalui Wartelsus ini, saya tetap bisa menghubungi keluarga untuk mengetahui kondisi mereka. Rasanya menjadi semakin dekat dan membuat kami lebih semangat dalam menjalani pembinaan disini” ungkapnya.


Layanan Wartelsus merupakan sebuah solusi yang menguntungkan semua pihak, di mana kebutuhan komunikasi warga binaan tetap terpenuhi sekaligus mencegah masuknya alat komunikasi ilegal. Hal ini membuktikan bahwa teknologi dapat dimanfaatkan secara positif dalam sistem Pemasyarakatan. (*)

COMMENTS

Nama

Bali,20,Daerah,14,Daftar Alamat,3,Hukum,2,Indonesia,1,Info,51,Jatim,91,Kalsel,35,Kesehatan,6,Kriminal,5,Lombok,1,Malang,1,Nasional,22,News,303,NTT,6,Papua,4,Tips,1,
ltr
item
Indo Nitizen: Wartelsuspas Lapas Jember, Hubungkan Kembali Warga Binaan dengan Keluarga
Wartelsuspas Lapas Jember, Hubungkan Kembali Warga Binaan dengan Keluarga
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgltV9p1EynDViiAWt_xGLMnUgKf8Qwjhbu2ViSU9qG9dYRm38pAFcQ49b5273NAOcdYqorAtR5pPU2Me_BFnxriQaziDzCHhP4Dne7u52K2pK14b7-xHKPGYMrucNRAVfzwNMw6PrdSeXJR1PZBJt5kxR0fuRqAUlhB0UsMXt4xi-F_nMuUQQKQQtMt5s/w640-h494/1001162723.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgltV9p1EynDViiAWt_xGLMnUgKf8Qwjhbu2ViSU9qG9dYRm38pAFcQ49b5273NAOcdYqorAtR5pPU2Me_BFnxriQaziDzCHhP4Dne7u52K2pK14b7-xHKPGYMrucNRAVfzwNMw6PrdSeXJR1PZBJt5kxR0fuRqAUlhB0UsMXt4xi-F_nMuUQQKQQtMt5s/s72-w640-c-h494/1001162723.jpg
Indo Nitizen
https://www.indonitizen.com/2026/01/wartelsuspas-lapas-jember-hubungkan.html
https://www.indonitizen.com/
https://www.indonitizen.com/
https://www.indonitizen.com/2026/01/wartelsuspas-lapas-jember-hubungkan.html
true
4520024189039411631
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy